Karakteristik dan Tipologi Sistem Produksi Kambing Kacang di Pulau Binongko Sulawesi Tenggara

  • Irawati Irawati Program Studi Peternakan, Fakultas Peternakan, Universitas Halu Oleo
  • Natsir Sandia Program Studi Peternakan, Fakultas Peternakan, Universitas Halu Oleo
  • Harapin Hafid Program Studi Peternakan, Fakultas Peternakan, Universitas Halu Oleo
  • Rahim Aka Program Studi Peternakan, Fakultas Peternakan, Universitas Halu Oleo
  • Andini Sulfitrana Program Studi Peternakan, Fakultas Peternakan, Universitas Halu Oleo
  • Syam Rahadi Program Studi Peternakan, Fakultas Peternakan, Universitas Halu Oleo

Abstract

Peternakan kambing merupakan kegiatan penting bagi masyarakat di Pulau Binongko, Provinsi Sulawesi Tenggara, yang berkontribusi signifikan terhadap pembangunan ekonomi dan sosial di wilayah ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik dan tipologi sistem produksi kambing kacang. Penelitian ini dilakukan di Pulau Binongko, Kabupaten Wakatobi, dengan menerapkan pendekatan survei untuk mengumpulkan data dari tiga desa yang dipilih dari total 14 desa yang ada. Pemilihan desa dilakukan melalui stratified random sampling berdasarkan tiga strata populasi: Desa Palahidu Barat (populasi rendah), Kelurahan Popalia (populasi sedang), dan Desa Makoro (populasi tinggi). Sampel kambing diambil dengan metode total sampling, melibatkan 40 peternak kambing, dan data dianalisis secara deskriptif dengan menghitung persentase untuk setiap variabel yang diamati. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem produksi kambing di Pulau Binongko diklasifikasikan sebagai sistem keluarga. Tingkat pendidikan peternak mayoritas rendah, dengan 37,50% lulusan SD. Rata-rata umur peternak adalah 53,95 ± 12,37 tahun, dengan pengalaman beternak rata-rata 11,08 ± 6,31 tahun. Sistem pemeliharaan sebagian besar dilakukan secara intensif (82,50%), dengan kandang tradisional berlantai tanah (100%) dan ternak digabung tanpa membedakan status fisiologisnya (52,50%). Selain itu, rendahnya aplikasi teknologi pakan teridentifikasi, dengan pemberian pakan dilakukan melalui sistem cut and carry.


 


 

References

Afnina, A. dan Y. Hastuti. 2018. Pengaruh kualitas produk terhadap kepuasan pelanggan. Jurnal Samudra Ekonomi Dan Bisnis 9(1): 21-30.
Ananta A., H. Hafid, dan L.O.A. Sani. 2015 Faktor-faktor yang mempengaruhi produktivitas usaha ternak sapi bali pada peternak transmigran dan non transmigran di Pulau Kabaena Kabupaten Bombana Jurnal Ilmu dan Teknologi Peternakan Tropis 2(3): 52-67.
BPSa (Badan Pusat Statistik). 2023. Kecamatan Binongko dalam Angka. Katalog: 1102001.7407010. Badan Pusat Statistik Kabupaten Wakatobi. Wangi-wangi.
BPSb (Badan Pusat Statistik). 2023. Kecamatan Togo Binongko dalam Angka. Katalog: 1102001.7407011. Badan Pusat Statistik Kabupaten Wakatobi. Wangi-wangi.
Efu A. dan T. Simamora. 2021. Karakteristik peternak dan dukungan penyuluhan dalam mendukung kemampuan manajerial beternak sapi potong di Desa Oepuah Utara. Dryland Agribisnis Journal 6(1): 22-26.
Kosgey, I.S. 2004 Breeding objectives and breeding strategies for small ruminants in the tropics Ph.D Thesis (The Netherlands: Wageningen University) 272 pp
Maesya, A. and S. Rusdiana. 2018. Prospek pengembangan usaha ternak kambing dan memacu peningkatan ekonomi peternak. Agriekonomika, 7(2): 135-148.
Masrah, H. Hafid, dan T. Saili. 2016. Kajian produktivitas ternak kambing pada sistem Pemeliharaan yang berbeda di Kecamatan Andolo Barat Kabupaten Konawe Selatan. JITRO. 3(1): 40-51.
Monte, E.Z. and E.C. Teixeira. 2006. Determinantes da adoção da tecnologia de despolpamento na cafeicultura. Revista de Economia e Sociologia Rural. 44(2): 201-17.
Mulyawati, I.M., D. Mardiningsih, dan Satmoko. 2016. Pengaruh umur, pendidikan, pengalaman dan jumlah ternak peternak kambing terhadap perilaku sapta usaha beternak kambing di Desa Wonosari Kecamatan Patebon. Agromedia. 34(1): 85-90.
Nafiu, L.O., M.A. Pagala, dan S.L. Mogiy. 2020. Karakteristik produksi kambing peranakan etawa dan kambing kacang pada sistem pemeliharaan berbeda di Kecamatan Toari, Kabupaten Kolaka. Jurnal Ilmu Produksi dan Teknologi Hasil Peternakan. 8(2): 91-96.
Pakpahan, R. dan D. Pane. 2019. Identifikasi peternakan kambing lokal ditinjau dari village breeding center (VBC) di Kecamatan Sayur Matinggi Tapanuli Selatan. Jurnal Sain Peternakan Indonesia. 14(4): 332-337.
Permatasari, T., E. Kurnianto, dan E. Purbowati. 2013. Hubungan antara ukuran-ukuran tubuh dengan bobot badan pada kambing kacang di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Animal Agriculture Journal. 2(1): 28-34.
Rahadi, S., E.D. Kusumawati, Kuswati, N. Isnaini, L. Hakim, G. Ciptadi, T. Susilawati, and V.M.A. Nurgiartiningsih. 2020. Characteri-zation and Typology of Goat Production Systems West Muna Regency, Southeast Sulawesi, Indonesia. International Conference: Improving Tropical Animal Production for Food Security. DOI: 10.1088/1755-1315/465/1/012057.
Rahadi, S., Kuswati, N. Isnaini, L. Hakim, G. Ciptadi, T. Susilawati, and V.M.A. Nurgiartiningsih. 2022. Typology and Characterization of Siompu Goat Production Systems in Siompu Island, Southeast Sulawesi, Indonesia. Advances in Biological Sciences Research. 20: 213-219. DOI: 10.2991/absr.k.220309.044.
Satriawan, L.O., R. Aka, dan N. Sandiah. 2023. Sistem Pemeliharaan Kambing Kacang di Kecamatan Binongko Kabupaten Wakatobi. Jurnal Ilmiah Peternakan Halu Oleo. 5(4): 284-289.
Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: CV. Alfabeta.
Wahyuni, V., L.O. Nafiu, dan M.A. Pagala. 2016. Karakteristik Fenotip Sifat Kualitatif dan Kuantitatif Kambing Kacang di Kabupaten Muna Barat. Jurnal Ilmu dan Teknologi Peternakan Tropis. 3(1): 21-30.
Published
2025-11-13
How to Cite
IRAWATI, Irawati et al. Karakteristik dan Tipologi Sistem Produksi Kambing Kacang di Pulau Binongko Sulawesi Tenggara. Jurnal Ilmiah Fillia Cendekia, [S.l.], v. 10, n. 2, p. 82-88, nov. 2025. ISSN 2598-6325. Available at: <https://ejournal.uniska-kediri.ac.id/index.php/FilliaCendekia/article/view/6203>. Date accessed: 23 jan. 2026. doi: https://doi.org/10.32503/fillia.v10i2.6203.