Penyuluhan Pembuatan Amoniasi Jerami Padi Pada Kelompok Tani Terus Jaya Dusun Cunil Desa Pegalongan Kecamatan Patikraja

  • Siti Rahmawati Zulaikhah Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto
  • Farida Rizqi Fauziah Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto
  • Bambang Rijanto Japutra Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto

Abstract

Kelompok tani Terus Jaya berada di Dusun Cunil Desa Pegalongan Kecamatan Patikraja, Banyumas, Jawa Tengah. Wilayah Desa Pegalongan memiliki bagian wilayah sawah yang luas, dimana hampir 50% didominasi oleh sawah, sehingga pada saat panen padi, banyak tersedia jerami padi. Pada saat musim kemarau, anggota kelompok Tani Terus Jaya ini mengalami kesulitan mencari pakan, sehingga perlu adanya usaha untuk mempersiapkan pakan pada saat musim kemarau. Pembuatan amoniasi  jerami  merupakan salah satu solusi dalam masalah tersebut. Metode yang dilakukan dalam penyuluhan ini adalah transfer ilmu dan teknologi serta praktek atau demonstrasi pembuatan amoniasi jerami.  Kegiatan ini dilakukan melalui beberapa tahapan, yaitu sosialisasi tentang peternakan sapi/kambing, pakan ternak dan pembuatan amoniasi jerami. Kegiatan ini direspon positif dan antusias oleh anggota kelompok dan berhasil memberikan pemahaman tentang solusi kesulitan pakan di musim kemarau.

References

Definiati, N. (2017). PENGOLAHAN JERAMI PADI SEBAGAI PAKAN TERNAK SAPI PADA KELOMPOK TANI SIDO URIP DESA SRIKUNCORO. Research Report, 693-699.

Kleden, M. M., & Nenobais, M. (2018). Upaya Pendayagunaan Limbah Pertanian sebagai Pakan Unggulan Musim Kemarau di Lahan Kering. JPM (Jurnal Pemberdayaan Masyarakat), 3(1), 213-221.

Sriyani, N. P., Ariana, N., Oka, A., & Utami, I. (2016). PELATIHAN TEKNOLOGI JERAMI AMONIASI UNTUK PAKAN TERNAK SAPI BALI DALAM RANGKA MENDUKUNG PROGRAM SIMANTRI PADA KELOMPOK TERNAK “WIDHYA SEMESTI” DESA ANTURAN-BULELENG. Buletin Udayana Mengabdi, 15(3), 1-5.

SUGAMA, I. N., & BUDIARI, N. L. G. (2012). Pemanfaatan jerami padi sebagai pakan alternatif untuk sapi Bali dara. Majalah Ilmiah Peternakan.

Suyitno, M. (2006). AMONIASI JERAMI PADI KERING SEBAGAI PAKANALTERNATIF TERNAK SAPI PADA MUSIM KEMARAUDI KABUPATEN GUNUNGKIDUL. Pelita-Jurnal Penelitian Mahasiswa UNY, 1(2).
Published
2020-06-01
How to Cite
ZULAIKHAH, Siti Rahmawati; FAUZIAH, Farida Rizqi; JAPUTRA, Bambang Rijanto. Penyuluhan Pembuatan Amoniasi Jerami Padi Pada Kelompok Tani Terus Jaya Dusun Cunil Desa Pegalongan Kecamatan Patikraja. Cendekia : Jurnal Pengabdian Masyarakat, [S.l.], v. 2, n. 1, p. 33-38, june 2020. ISSN 2685-130X. Available at: <https://ejournal.uniska-kediri.ac.id/index.php/CENDEKIA/article/view/730>. Date accessed: 29 dec. 2024. doi: https://doi.org/10.32503/cendekia.v2i1.730.
Section
Articles