Pelatihan Dan Pemanfaatan E-Commerce Sebagai Media Pemasaran Produk UMKM Di Desa Tales Kecamatan Ngadiluwih Kabupaten Kediri

  • Aprilia Dian Evasari Universitas Islam Kadiri
  • Yudo Bismo Utomo Universitas Islam Kadiri
  • Diana Ambarwati Universitas Islam Kadiri

Abstract

Pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini melibatkan satu Mitra yaitu Kelompok UMKM “KIRANAâ€. Mitra ini bertempat di Desa Tales, Kecamatan Ngadiluwih, Kabupaten Kediri atau berjarak sekitar 10,5 km dari UNISKA Kediri. Kelompok ini memiliki aneka usaha, antara lain aneka kuliner dan kerajinan. Namun, kurangnya promosi dan penjualan produk yang masih dilakukan secara tradisional serta kemampuan manajemen atau pengelolaan yang kurang profesional, hal tersebut yang menyebabkan beberapa UMKM di Desa Tales kurang berkembang bahkan beberapa diantaranya gulung tikar. Ada lagi yang karena tetap ingin memperoleh pendapatan tetap menjualnya kepada pedagang besar tanpa merk, sehingga banyak yang produknya diakui sebagai produk orang lain. Tujuan dari pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk menerapkan e-commerce terhadap penjualan aneka produk UMKM yang ada di Desa Tales dengan maksud mengenalkan dan meningkatkan omset penjualannya, sedangkan metode yang digunakan adalah dengan menggunakan metode parsitipatif, penyuluhan, pendampingan dan pelatihan. Hasil yang diperoleh dari pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini yaitu dengan adanya bantuan pelatihan dan aplikasi e-commerce dapat meningkatkan motivasi bagi mitra untuk melaksanakan pemasaran terhadap produknya supaya omsetnya meningkat.

References

Abidin. 2010. Pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM Sebagai Kekuatan Strategis Dalam Mempercepat Pembangunan Daerah. STIE Nobel Indonesia, Makasar.

Adnan, Husada Putra. 2016. Peran UMKM Dalam Pembangunan dan Kesejahteraan Masyarakat Kabupaten Blora. Jurnal Analisa Sosiologi. Oktober 2016.

Destiningrum, Mara, dkk. 2017. Sistem Informasi Penjadwalan Dokter Berbasis Web Dengan Menggunakan Framework Codeigniter. Jurnal Teknoinfo. Vol. 11. No. 2. Oktober 2017

Handayani, Sri, dkk. 2016. Sistem Informasi E-Commerce Untuk Jaringan Penjualan Sepeda Motor Bekas Kabupaten Kampar (Studi Kasus Adira Finance). Jurnal Rekayasa Dan Manajemen Sistem Informasi. Vol. 2. No 2. Agustus 2016.

Irmawati, Dewi. 2011. Pemanfaatan E-Commerce Dalam Dunia Bisnis. Jurnal Ilmiah Orasi Bisnis. Edisi ke-VI. November 2011.

Kotler, Philip and Kevin Lane Keller. 2016. Marketing Management. 15e New jersey: Person Prentice Hall, Inc.

Maryama, Siti. 2013. Penerapan E-Commerce Dalam Meningkatkan Daya Saing Usaha. Jurnal Liquidity. Vol. 2. No. 1. Januari-Juni 2013.

Pradana, Mahir. 2015. Klasifikasi Jenis-Jenis Bisnis E-Commerce Di Indonesia. Jurnal Neo-bis. Vol. 9. No.2. Desember 2015.

Setiarso, dkk. 2012. Studi Sosial Ekonomi Usaha Budidaaya ternak Itik Di Desa Pesirugan Kecamatan Margadana Kota Tegal. Laporan Hasil Penelitian.

Shabur, Miftah Maulana, dkk. 2015. Implementasi E-Commerce Sebagai Media Penjualan Online (Sudi Kasus Pada Toko Pastbrik Kota Malang). Jurnal Administrasi Bisnis. Vol. 29 No. 1 Desember 2015.

Sugiyono, Prof. 2016. Metode Penelitian (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D). Alfabeta: Bandung.

Tjiptono, F. 2002. Manajemen Jasa. Edisi kedua, cetakan ketiga. Penerbit Andi,Yogyakarta.
Published
2019-12-02
How to Cite
EVASARI, Aprilia Dian; UTOMO, Yudo Bismo; AMBARWATI, Diana. Pelatihan Dan Pemanfaatan E-Commerce Sebagai Media Pemasaran Produk UMKM Di Desa Tales Kecamatan Ngadiluwih Kabupaten Kediri. Cendekia : Jurnal Pengabdian Masyarakat, [S.l.], v. 1, n. 2, p. 75-84, dec. 2019. ISSN 2685-130X. Available at: <https://ejournal.uniska-kediri.ac.id/index.php/CENDEKIA/article/view/603>. Date accessed: 27 dec. 2024. doi: https://doi.org/10.32503/cendekia.v1i2.603.
Section
Articles