Analisis Perhitungan Biaya-Volume-Laba Terhadap Perencanaan Laba Perusahaan Roti Prima Donut’s Kediri

  • Sussana Sussana Universitas Islam Kadiri

Abstract

Dalam setiap perusahaan memiliki tujuan untuk memaksimalkan laba. Salah satu cara dalam merencanakan laba jangka pendek adalah dengan menggunakan analisis Biaya-Volume-Laba. Analisis Biaya-Volume-Laba menekankan keterkaitan antara biaya, kuantitas yang terjual, dan harga. Perusahaan roti Prima Donut’s merupakan perusahaan di bidang bakery yang menghasilkan Donut ring, Donut cherry dan Donut jelly. Dari hasil analisa maka dapat diketahui bahwa Break Even Point tahun 2014 sebesar Rp 247.401.495. Pada tahun 2015 menginginkan laba untuk masing-masing produk sebesar Rp 70.000.000 untuk Donut ring maka penjualan minimal untuk tahun 2015 sebesar 81.457 unit. Untuk Donut Cherry menginginkan laba sebesar Rp 50.000.000 maka penjualan minimal untuk tahun 2015 sebesar 106.604 unit. Untuk Donut Jelly perusahaan menginginkan laba sebesar Rp 75.000.000 maka penjualan minimal tahun 2015 sebesar 62.703 unit.

Published
2017-05-31
How to Cite
SUSSANA, Sussana. Analisis Perhitungan Biaya-Volume-Laba Terhadap Perencanaan Laba Perusahaan Roti Prima Donut’s Kediri. JMK (Jurnal Manajemen dan Kewirausahaan), [S.l.], v. 2, n. 2, p. 71-77, may 2017. ISSN 2656-0771. Available at: <https://ejournal.uniska-kediri.ac.id/index.php/ManajemenKewirausahaan/article/view/266>. Date accessed: 29 dec. 2024.
Section
Artikel Ilmiah