Pencegahan Helminthiasis Pada Ternak Sapi Di Kelompok Ternak Sido Makmur Jember
Abstract
Kegiatan Pengabdian masyarakat ditujukan untuk kelompok ternak Sido Makmur Jember. Berbagai kendala banyak dijumpai dalam peternakan sapi yang masih dikelola secara tradisional, salah satunya adalah permasalahan kesehatan khususnya kejadian helminthiasis atau cacingan. Tentunya hal tersebut akan berdampak pada penurunan produktivitas ternak sapi. Permasalahan helminthiasis tersebut akan semakin diperparah dengan kekurang pemahaman peternak dalam melihat gejala klinis serta program pemberian obat cacing. Hal ini yang mendasari kegiatan pengabdian kepada masyarakat dilaksanakan dengan tujuan untuk menularkan pengetahuan tentang pemahaman helminthiasis dan program pemberian obat cacing di kelompok Sido Makmur. Pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan dengan menyelenggarakan diskusi helminthiasis yang melibatkan anggota kelompok ternak Sido Makmur dan praktek pemberian obat cacing pada ternak sapi. Pemahaman dan penularan pengetahuan tentang helminthiasis mudah diterima dan pelaksanaan praktek pemberian obat cacing pada sapi mampu dilakukan dengan baik oleh anggota kelompok ternak Sido Makmur.