ANALISA USAHA PETERNAKAN KERBAU LOKAL (Bubalus bubalis) DENGAN SISTIM GEMBALA DI DESA DINGIL KECAMATAN JATIROGO KABUPATEN TUBAN
Abstract
Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui kelayakan usaha peternakan kerbau di lokasi penelitian menggunakan teknik analisis, manfaat penelitian ini dapat memberikan sumbangan pemikiran kepada semua pihak termasuk peneliti untuk mengetahui hasil terkait usaha peternakan kerbau milik Bapak Wantono di Desa Dingil Kecamatan Jatirogo Kabupaten Tuban.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode diskriptif, yaitu dengan pengumpulan data, analisis data, dan membuat kesimpulan. Diperoleh 7 ekor kerbau jantan dan 45 ekor kerbau betina dan 14 anak kerbau yang dijadikan sampel. Data yang diperoleh dari penelitian ini adalah data primer, data sekunder, dan data online. Variabel dalam penelitian ini adalah Investasi, Biaya Produki, Penerimaan, dan Pendapatan. Analisis usaha yang digunakan dalam penelitian ini adalah Analisis R/C Ratio, Analisis BEP, dan Analisis Payback Period,
Hasil dari penelitian menunjukkan modal atau total biaya sebesar Rp 772.460.000,00, penerimaan sebesar Rp 1.014.474.000,00/2 tahun, pendapatan usaha ternak Rp 241.964.000,00/2 tahun atau Rp 10.081.000,00 /bulan. Hasil analisis R/C Ratio sebesar 1,3, sedangkan hasil analisis BEP terbagi menjadi 2 yaitu BEP Unit sebanyak 13 unit dan BEP Harga sebesar Rp 2.232.444,00. Analisis payback period dalam peneliti adalah 6,3 tahun.
Dapat ditarik kesimpulan bahwa Peternakan kerbau lokal (bubalus bubalis) dengan sisitim gembala milik Bapak Wantono merupakan usaha peternakan yang sangat layak untuk dikembangkan, yang dapat dilihat dari pencapaiannya. Penulis menyampaikan saran agar usaha peternakan kerbau tersebut dapat mempertahankan hasil yang telah dicapai dan mengembangkan usaha peternakan kerbau ke skala yang lebih besar. Untuk lebih mengoptimalkan peternakan kerbau sistim gembala milik Bapak Wantono sebaiknya diberikan pakan tambahan, terutama pada musim kemarau agar produksinya lebih optimal.