PENGARUH PERSEPSI NILAI TERHADAP KEPUASAN SERTA DAMPAKNYA PADA LOYALITAS KONSUMEN PRO-FEED (STUDI KASUS PADA KUD XYZ TULUNGAGUNG)

  • Mustofa Novembriansyah

Abstract

Penelitian ini membahas hubungan antara persepsi nilai, kepuasan dan loyalitas konsumen. Responden dalam penelitian ini sebanyak 145 responden dengan teknik sampling yaitu Stratified Proportional Random Sampling, dengan alat analisis Structural Equation Modelling (SEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa : Pertama, persepsi nilai berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsmuen pro-feed. Kedua, persepsi nilai berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas konsumen pro-feed. Ketiga, kepuasan berpengaruh positif dan signfikan terhadap loyalitas konsumen pro-feed. Implikasi praktis bahwa pihak manajemen harus lebih menekankan agar kualitas produk, harga, kualitas pelayanan, faktor emosional dan faktor kemudahan tetap terjaga.

Published
2019-02-27
How to Cite
NOVEMBRIANSYAH, Mustofa. PENGARUH PERSEPSI NILAI TERHADAP KEPUASAN SERTA DAMPAKNYA PADA LOYALITAS KONSUMEN PRO-FEED (STUDI KASUS PADA KUD XYZ TULUNGAGUNG). REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen, [S.l.], v. 5, n. 2, p. 13-22, feb. 2019. ISSN 2657-1684. Available at: <https://ejournal.uniska-kediri.ac.id/index.php/Revitalisasi/article/view/393>. Date accessed: 29 mar. 2024.